Harvest City :: Membangun Kembali Kota Haiti

 
 
Tentu anda masih ingat peristiwa bencana gempa bumi Haiti beberapa waktu lalu, yang merenggut ribuan  jiwa. Gempa bumi yang berkekuatan  7 SR ini telah memporak porandakan negara kecil di Amerika tengah yang berbatasan langsung dengan Laut Karibia ini.
Nah, seorang arsitek berma,a E. Kevin Schopfer dan Tangram 3DS telah membuat sebuah disain arsitek untuk negara korban gempa ini. Mereka merancang sebuah kota yang memungkinkan warganya mampu mengembangkan industri dan sekaligus menopang kebutuhan kehidupan mereka sehari - hari. Yang paling penting dari disain ini adalah konsep ramah lingkungan yang mereka angkat. Kota ini mereka sebut HARVEST CITY, yang berarti Kota Panen :D. Kota ini direncanakan akan mampu menopang 30.000 KK dengan sebuah prinsip arsitektur yang mereka sebut Arcology ( kombinasi antara arsitektur dan ekology). 
Kota ini bukan hanya sebagai tempat untuk tinggal saja bagi warga setempat. Namun, kota ini juga dipersiapkan untuk mampu menopang kegiatan agrikultural (sesuai dengan namanya :D), dan mampu menyediakan lapangan pekerjaan yang layak bagi warga setempat. 
Untuk lebih jelasnya, silahkan lihat foto - foto rencana kota ini.
Tampilan Atas Harvest City Jika dilihat dari Udara

Bentuk Rumah - rumah dalam Harvest City

Kota Tengah Laut Ini dihubungkan dengan jalan - jalan yang membelah lautan



Model Rumah Dalam Harvest City

Disain Rumah Harvest City dilihat dari atas

Kebun Dalam Harvest City

Harvest City yang berbentuk lingkaran besar









source : http://inhabitat.com/harvest-city-floating-islands-to-rebuild-haiti/harvest-city-haiti-5/?extend=1

0 comments:

Post a Comment

Harrietcabelly Blog